Tegas News
Pendidikan

UT Raih Opini Wajar Tanpa Pengecualian Hasil Audit KAP

TEGASNEWS.ID – MAKASSAR. Universitas Terbuka (UT) mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) berdasarkan hasil audit dilakukan oleh KAP Tjahjo, Machdjud Modopuro & Rekan.

Opini WTP tersebut disampaikan dalam Closing Meeting Audit KAP atas Laporan Keuangan UT 2021 pada hari Kamis, 19 Mei 2022. Pelaksanaan Closing Meeting dilakukan secara luring maupun daring.

Pelaksanaan secara luring dilakukan di Ruang Sidang OR, Gedung BKUK Lantai 1 dihadiri oleh Rektor; Wakil Rektor Bidang Akademik; Wakil Rektor Bidang Sistem Informasi dan Kemahasiswaan; Wakil Rektor Bidang Pengembangan Institusi dan Kerja Sama.

Kepala Biro Keuangan, Umum, dan Kerja Sama; Ketua Satuan Pengawas Internal; Bagian Keuangan dan Akuntansi; Bagian URT BMN; perwakilan dua orang Auditor dari KAP Tjahjo dan Machdjud Modopuro; serta rekan atas nama Setiadi Nuryono, S.E.,Ak. dan Muhammad Rifki Andhika, S.E.

Sedangkan pelaksanaan secara daring dihadiri oleh seluruh pimpinan pusat dan UPBJJ dari daerah masing-masing.

Acara diawali osambutan Rektor UT, Prof. Drs. Ojat Darojat, M. Bus., Ph.D., Selanjutnya KAP menyampaikan hasil pemeriksaan audit yang telah dilaksanakan 1 Februari 2022 sampai 15 Mei 2022 dengan uji petik di 12 UPBJJ dan UT Pusat.

Hasil pemeriksaan audit terdiri dari laporan keuangan, laporan kepatuhan terhadap pengendalian intern, dan laporan kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan.

Dari laporan audit tersebut, UT tetap mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang diperoleh sejak UT ditetapkan sebagai Satker BLU pada tahun 2011.

Rektor menyambut baik hasil pemeriksaan KAP yang secara keseluruhan tidak ditemukan kesalahan saji material, sehingga UT mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian.

Diharapkan temuan yang ada dapat membantu manajemen dalam pengambilan keputusan terkait pengelolaan keuangan dan barang milik negara yang lebih efektif dan efisien. (bahir)

EDITOR : YAHYA

Berita Terkait

Yusriani Yusuf Kuliah di Prodi PGSD Kampus Negeri Universitas Terbuka Luwu Timur Karena Mudah Membagi Waktu

Tegas News

YPLP PGRI Sulsel Kelola SMK dan SMA Menyebar di Kabupaten dan Kota

Tegas News

Yayasan Indonesia Timur bersama Civitas Akademika UIT Adakan Halal Bi Halal.

Tegas News

Wujudkan Generasi Beriman Himaprodi S1 Kesmas FKM UIT Salurkan Waqaf Al Quran di Bulan Suci Ramadhan 1444 H.

Tegas News

WR II Unismuh Makassar Dr.Andis Kembali Luncurkan Buku Ketiga Selama Masa Covid-19

Tegas News

WR II Unismuh Dr Andis Membuka dan Pemateri Workshop dan Pendampingan Penulisan Artikel Ilmiah

Tegas News