Tegas News
Pendidikan

Fakultas Pertanian Unismuh Gelar Guest Lecture Penerapan Metabolomik Pertanian

TEGASNEWS.ID – MAKASSAR, Fakultas Pertanian Unismuh Makassar melakukankerjasama dengan KBRI Tokyo dan PCI Muhammadiyah Jepang menggelar Guest Lecture dengan tema: Penerapan Metabolomik untuk Peningkatan Kualitas Produk Pertanian, Selasa 21 Desember 2021.

Kuliah tamu yang dilaksanakan secara daring melalui zoom, menghadirkan pembicara utama Duta Besar RI untuk Jepang, Ir Heri Akhmadi dan Dr Sastia Putri Borman ( Asisten Profesor Osaka University Japang) dipandu moderator Muhammad Ikbal, S.Pi, M.Si (Wakil Dekan III, Fakuktas Pertanian Unismuh Makassar.

Turut memberikan sambutan, Rektor Unismuh Makassar, Prof Dr H Ambo Asse, M.Ag sekaligus membuka acara ini, Dekan Pertanian Unismuh, Dr Ir Andi Khaeriyah, M.Pd dan M. Arif ST, M.Sc ( PCI Muhammadiyah Jepang). Dihadiri seluruh wakil dekan, ketua- ketua prodi, dosen, mahasiswa serta dari luar Unismuh.

Rektor Prof Ambo Asse dalam sambutannya, menyampaikan bahwa Fakuktas Pertanian Unismuh merupakan salah salah satu dari 7 fakuktas yang dibina Unismuh, yakni Kedokteran, Sospol, FKIP, Teknik, FAI, Ekonomi, dan Pertanian.

Dikatakan, Fakultas Pertanian Unismuh memiliki lahan yang cukup luas namun belun dikelola secara optimal, seperti untuk pengembangan pertanian, peternakan dan perikanan. Berharap bisa berkolaborasi dengan Jepang untuk bisa mengootimalkan potensi pertanian. Oleh karena itu rektor berharap dosen dan mahasiswa untuk serius mengikuti acara ini.

Rektor Prof Ambo Asse berharap kerjasama dengan Jepang ini tidak hanya terbatas pada sektor pertanian tetapi juga dengan bidang kedokteran.

Wakil Dekan II Fakultas Pertanian Unismuh, Dr Jumiati,, SP, M.M, mengatakan kuliah tamu yang dilaksanakan ini cukup menarik, karena tema yang diangkat yakni penerapan metabolomik untuk pengembangan kualitas produksi pertanian dianggap belum terlalu banyak dikembangkan di Indonesia namun untuk negara negara maju seperti Jepang aplikasi metabalomik ini sudah berkembang.

Aplikasi metabalomik ini adalah sebuah upaya pemuliaan tanaman dengan memperhatikan aspek lingkungan dan aspek lainnya yang ada disekitarnya. Metabolomik ini merupakan satu disiplin kajian dalam biologi molekular yang memusatkan perhatian pada keseluruhan produk proses enzimatik yang terjadi didalam sel.(Ulla)

EDITOR : JANUR

Berita Terkait

Yusriani Yusuf Kuliah di Prodi PGSD Kampus Negeri Universitas Terbuka Luwu Timur Karena Mudah Membagi Waktu

Tegas News

YPLP PGRI Sulsel Kelola SMK dan SMA Menyebar di Kabupaten dan Kota

Tegas News

Yayasan Indonesia Timur bersama Civitas Akademika UIT Adakan Halal Bi Halal.

Tegas News

Wujudkan Generasi Beriman Himaprodi S1 Kesmas FKM UIT Salurkan Waqaf Al Quran di Bulan Suci Ramadhan 1444 H.

Tegas News

WR II Unismuh Makassar Dr.Andis Kembali Luncurkan Buku Ketiga Selama Masa Covid-19

Tegas News

WR II Unismuh Dr Andis Membuka dan Pemateri Workshop dan Pendampingan Penulisan Artikel Ilmiah

Tegas News